Kamis, 15 Oktober 2009

Kekuatan Potensi Diri

Sesungguhnya kita adalah makhluk yang memiliki potensi luar biasa yang diberikan Beliau Yang Maha Sempurna. Kita dibekali dengan potensi-potensi yang sama untuk dapat berbuat baik atau buruk. Kita mampu membedakan antara yang baik dan buruk. Kita juga mampu untuk mengarahkan jiwa nya kepada kebaikan atau keburukan.

Sedangkan pengarahan, petunjuk dan unsur-unsur dari luar untuk membangkitkan potensi-potensi itu, mengasahnya, menajamkannya dan mengarahkannya ke tujuan yang ingin dicapai.

Selain itu kita juga dilengkapi kekuatan pemikir dan pengarah. Kekuatan inilah yang menjadi titik tekan pertanggungjawaban, sehingga jika kita menggunakan kekuatan ini dan mengembangkannya untuk meminimalkan potensi keburukan, maka akan muncul lah kecemerlangan.

Dengan demikian, terdapat pertanggungjawaban atas diberinya kekuatan pemikir yang mampu untuk memilih dan mengarahkan potensi-potensi yang dapat berkembang ke arah kebaikan.

Selain potensi-potensi yang luar biasa itu, Beliau Yang Maha Pemberi, juga memberikan panduan yang menempatkan untuknya timbangan yang mantap dan cermat. Sehingga kita dapat melihat kebenaran dalam bentuknya yang benar, jelaslah jalan kehidupan dengan sejelas-jelasnya. Dan pemikirnya tidak berpaling dari pandangan dan pemahaman terhadap hakikat arah yang dipilih dan ditempuhnya.



Salam,,,,,

***_____


Share & Bookmark

1 komentar:

Mr. X mengatakan...

Jika bicara tentang hakikat, memang manusia semua ciptaan Allah Swt mempunyai potensi yang tersendiri.
Cuma sulitnya bagaimana menggali potensi tersebut.
Kok bisa? jelas bisa karena disamping kita diberi kekuatan potensi diri kita juga di beri jodoh, rejeki dan mati yang sangah rahasia milik Illahi.
Kali ini yang bersangkutan dengan potensi diri dan bagaiman cara menggalinya terbentur pada rejeki.
Jika kita di beri rejeki yang sangat minim dataupun pas-pasan, bukannya kita semangat menggali potensi diri tetapai seakan malahan sedih dan hanya konsentrasi pada rejeki. bagaimana cara mendapatkan rejeki yang lebih sehingga potensi diri kadang malah terlupakan.
Jadi menurut pendapat saya potensi diri harus didsari rasa syukur dan menerima terus kita berusaha dengan akal pikiran yang sehat.
maaf banyak komentar ya? tapi saya sangat tergugah dengan artikel kekuatan potensi diri ini sehingga saat ini pun saya memikirkannya.

Posting Komentar

SEJATINYA AKU BERPIKIR © 2008 Template by:
SkinCorner